Selasa, 31 Maret 2015

Info Biologi

Diposting oleh Unknown di 18.51 0 komentar
Irama Otaka
Perekaman listrik yang dihasilkan otak dan jantung memungkinkan pendeteksian atau penentuan lokasi yang tepat dari beberapa penyakit pada kedua organ penting ini. hal yang sangat menarik bagi para ahli otak adalah gelombang yang dibangkitkan oleh korteks otak besar. Di dalam jaringan korteks ini tersusun ribuan juta sel saraf dengan serabut-serabut yang dijulurkan oleh setiap sel saraf. Sel itu berhubungan satu sama lain dan dengan daerah-daerah lain di dalam otak dan daerah ini kemudian berhubungan dengan bagian -bagian tubuh lainnya. Jumlah hubungan ujung-ujung saraf yang sangat banyak ini memungkinkan imajinasi yang mencengangkan .
 Elektroensefalograf merupakan alat yang dipakai untuk memeriksa otak manusia. Caranya kulit kepala dibasahi dengan garam, kemudian elektroda-elektroda dipasang pada kulit tanpa menimbulkan rasa sakit. Elektroda-elektroda itu menangkap sinyal listrik  yang lemah yang kemudiandialirkan ke amplifier. Sinyal itu diperbesar jutaan kali ketika melewati suatu elektromagnet. Sinyal yang diperbesar itu akan menggerakan pena pencatat pada elektroensefalogram untuk menulis pola gelombang otak. Garis yang terbentuk tersebut disebut elektroensefalogram. Elektroensefalogram digunakan ahli otak untuk memberi informasi dan untuk mendiagnosa penyakit otak.


( Brain Wave)
 

Jumat, 13 Maret 2015

Pembukaan UUD 1945

Diposting oleh Unknown di 21.21 0 komentar
Pembukaan UUD 1945
"Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan diatas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan."
"Dan perjuangan pergerakan kemerdekaan Indonesia telah sampailah kepada saat yang berbahagia dengan selamat sentosa mengantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang kemerdekaan negara Indonesia, yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur."
"Atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan dengan didorongkan oleh keinginan luhur, supaya berkehidupan kebangsaan yang bebas, maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaannya."
"Kemudian daripada itu untuk membentuk suatu pemerintah negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial, maka disusunlah kemerdekaan kebangsaan Indonesia itu dalam suatu Undang-Undang Dasar negara Indonesia, yang terbentuk dalam suatu susunan negara Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat dengan berdasar kepada :
Ketuhanan Yang Maha Esa,
kemanusiaan yang adil dan beradab,
persatuan Indonesia, dan kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan,
serta dengan mewujudkan suatu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia."

 

Christina Dasilia Copyright © 2010 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by Emocutez